Senin, 24 Desember 2012

MANFAAT ROKOK BAGI YANG MENENTANG



MANFAAT ROKOK

Ketika sedang berdiskusi dengan salah seorang rekannya mengenai hukum merokok, kang Mat teringat dengan sebuah cerita yang pernah disampaikan oleh seorang penceramah dan dia menceritakannya kepada rekan diskusinya.

Penceramah itu memulai ceritanya dengan pengalamannya sewaktu masih duduk di bangku SMA, “Gara-gara tidak merokok saya sempat disebut bencong waktu SMA dulu. Saya sempat kesal. Kemudian saya ajak beberapa teman ke sebuah tempat yang dikenal sebagai pangkalan para bencong. Ternyata bencong yang mangkal di sana merokok semua. Jadi, siapakah yang bencong itu? Sebetulnya, kita dilarang menghina. Itu hanyalah sebuah pengalaman kocak di waktu saya remaja. Papar sang penceramah.


kang Mat meneruskan ceritanya, “Penceramah itu juga mengatakan bahwa dibalik bahaya merokok ada beberapa manfaat.

1). Manfaat pertama, terhindar dari kemalingan karena setiap kali maling masuk ke rumah seorang perokok, dia merasa terganggu oleh suara “uhuk-uhuk” pemilik rumah karena paru-parunya sakit. Batuknya terus kedengaran semalaman, akhirnya si maling mengurungkan niatnya karena merasa terganggu.

2). Manfaat kedua, terbebas dari kejaran anjing. Baru saja beberapa meter berlari, seorang perokok merasa kecapean napasnya tidak kuat, akhirnya berhenti sejenak dengan membungkukkan badannya. Melihat si perokok membungkuk kontan saja anjing itu mundur menghentikan pengejarannya karena mengira orang itu akan mengambil batu dan melemparnya.

3). Manfaat ketiga, terbebas dari masa tua. Menurut para ahli, banyak para perokok yang mati muda . Katanya, rokok itu menyerang organ tubuh yang paling rawan, jantung, paru-paru, dan terutama merusak mata... pencaharian.

Mendengar uraian kang Mat yang panjang lebar itu, teman diskusi kang Mat justru semakin bingung, yang disampaikan kang Mat tadi manfaat merokok atau bahaya merokok ya...

Kata kang Mat setiap manusia punya dua jalan, ya tinggal dia pilih mana yang baik atau tidak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar